Minggu, 25 Januari 2015

MENAMBAH BERAT BADAN

Hallo bloggers, pasti banyak d antara teman-teman yang mnginginkan tubuh yang ideal dg cara menambah berat badan. Membentuk tubuh yang ideal tentunya sangat penting demi meningkatkan rasa percaya diri kita. Namun tentu saja, bagi yang pengen nambahin berat badan, tetap harus menomorsatukan kesehatan dan manfaat yang baik untuk tubuh ya :) Pastinya ga asyik dong, punya tubuh ideal, tapi malah berdampak buruk buat organ-organ di tubuh kita.

Nah, berikut beberapa tips untuk menambah berat badan :
1. Tingkatkan porsi makan.
Dari yang mungkin 3 kali sehari, bisa d tingkan menjadi 4-5 kali sehari. Tp ingat, makanan yang d makan harus tetap memperhatikan gizi nya ya bloggers, makan lah makanan yang bergizi seimbang.

2. Perbanyak minum air putih.
Minum air putih idealnya adalah 2 liter per hari, yah kurang lebih 8 gelas per hari ya bloggers. Saya juga pernah baca di suatu artikel, katanya, dg minum air putih d pagi hari, itu bisa menambah kita awet muda lo bloggers.

3. Jangan begadang.
Yang satu ini cukup sulit buat saya hentikan. Karena udah kebiasaan, :D
Tp, bgaimanapun juga, bloggers yang pengen nambahin berat badan nya, perlu nerapin ini lo. Selain memang kenyataanya begadang itu membuat organ tubuh kita fungsinya menurun, para ahli itu mengatakan begadang dapat membakar kalori sebanyak 135 kalori. Jumlah tersebut setara dengan berjalan kaki sepanjang 3,2 kilometer. Loh-loh, pengen naikin berat badan, eh kalo begadang malah bikin berat badan turun lo bloggers. Hem...
Seperti kata bung Haji Rhoma Irama begadang jangan begadang kalau tiada artinya, begadang boleh saja kalau ada perlunya hehe. Yup, jika anda benar-benar berniat untuk menambah berat badan anda sebaiknya kurangi  atau bahkan stop begadang, kecuali jika anda memang benar-benar ada urusan penting. Tubuh kita bukan robot, robot saja bisa habis batrai dan mati apalag tubuh kita, jika kita banyak begadang kapan tubuh kita akan istirahat? Sedangkan istirahat itu penting untuk membantu memulihkan dan memperbaiki fungsi-fungsi organ tubuh anda

4. Makan makanan berlemak, salah satunya susu.
Minum susu paling sedikit 2 kali sehari ya bloggers, khususnya susu fullcreams. Dengan cara yang satu ini beberapa teman2 saya udh pada berhasil naikin berat badannya lo bloggers

5. Hentikan merokok dan kurangi konsumsi kafein
Bagi pecandu rokok, mungkin berhenti merokok 1 hari saja akan terasa sangat berat. Namun tahukan anda selain berbahaya bagi tubuh, rokok juga dapat menyebabkan badan anda menjadi kurus karena nafsu makan anda akan berkurang. Jadi berhentilah merokok, karena selain membahayakan diri sendiri rokok juga dapat membahayakan orang disekitar kita jika asapnya terhisap.
 
Adapun kafein yang bisa ngebuat kita terjaga, khususnya di malam hari, tentu saja tidak baik kan bloggers. Sekali lg, kalo pengen berat badan turun, kita hentikan kebiasaan begadangnya.

6. Olahraga teratur
Olahraga ringan seperti berjalan kecil dipagi hari bermanfaat untuk memperlancar aliran darah di seluruh tubuh. Apalagi setelah berolahraga, biasanya tubuh akan meminta asupan kalori sehingga kita pun makan lebih banyak.

7. Satu Resep : Obat Alami dengan Kunyit dan Kelapa
Nah, tips menambah berat badan berikut ini masih jarang yang mengetahui padahal ini sangat ampuh menambah berat badan. Saya nemuinnya dari bloggers lain nih. Berikut resepnya :

a. Bahan-bahan :

  • Beberapa kunyit
  • 1 Buah Kelapa
  • Air

b. Cara Pembuatan :

  • Parut kunyit sampai halus
  • Kemudian ambil air perasan dari kunyit tersebut
  • Parut kelapa yang sudah disediakan
  • Kemudian ambil air santannya
  • Setelah itu, campurkan air perasan kunyit dan kelapa 
  • Kemudian anda rebus / panaskan beberapa menit
  • Terkahir, anda minum obat alami tersebut setiap sebelum anda tidur, lakukan langkah ini secara teratur maka insyaallah anda akan segera melihat hasilnya


Minggu, 21 September 2014

Menjadi Bidan Islami



Dengan Nama Allah Yang Maha Pengasih Maha Penyayang 

Profesi bidan adalah anugerah Allah kepada kita yang dapat kita jadikan sebagai media untuk beramal sholeh dengan cara memberikan asuhan kebidanan yang terbaik dan secara Islami terhadap ibu, sehingga dalam menjalani proses kehamilan dan persalinannya, ibu juga dapat memanfaatkannya sebagai ladang amal sholeh.

Allah berfirman dalan Al-Qur’an surat Al-Qoshas (28) ayat 77 :
"Dan carilah negeri akhirat dengan apa yang telah di anugerahkan Allah kepadamu, tetapi janganlah kamu lupakan bagianmu di dunia, dan berbuat baiklah sebagaimana Allah telah berbuat baik kepadamu dan janganlah kamu membuat kerusakan dibumi. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang yang berbuat kerusakan".

Dalam pelayanan kebidanan seorang bidan yang Islami harus melaksanakan tugasnya dengan niat karena Allah, karena ada hak orang lain atas ilmu dan keterampilannya dengan cara-cara yang sudah di tunjukkan dalam Al-Quran dan Hadist.
dalam Hadist riwayat Bukhori -Muslim :
“Sesungguhnya Amal itu tergantung niatnya...”


CARA PELAYANAN UNTUK IBU HAMIL
 
Seperti yang kita ketahui bahwa sebagai muslimah, menjadi seorang ibu tentunya sangat mulia (Hadist). Padahal untuk mencapainya banyak sekali masalah-masalah sulit yang dalam mengatasinya membutuhkan kekuatan jiwa, fisik dan pengetahuan.

Umumnya pada masa kehamilan, calon ibu mengalami banyak keluhan. Sebaiknya sebagai bidan Islami, sampaikan kepada calon ibu firman Allah dalam surat Lukman (31) ayat 14 : "ibunya mengandungnya dalam keadaan yang lemah bertambah-tambah"

Jelaskan bahwa kondisi itu sudah di firmankan oleh Allah Ta'ala dalam Al-Quran. Kemudian fahami, di ikhlaskan keluhan yang di rasakannya, dan minta sang calon ibu memohon kekuatan kepada Allah untuk bersabar, perbanyak shalat sunnat walau dengan tidur atau duduk, rajin membaca Al-Qur’an, bersedekah, istighfar, tafakkur 'alam, Muhasabah, sehingga kehamilannya menjadi suatu proses yang indah tatkala Allah mengampuni dosa-dosanya.

Obat-obatan yang diberikan pada ibu hamil adalah obat-obatan yang ada dasar hukumnya, misalkan :
1. Madu (Q.S 16 ayat 68)
2. Kurma (QS 19 ayat 25 hadist : makanan terbaik)
3. Minyak zaitun (QS 24 : 35)
4. Habbatussauda (Hadist riwayat Bukhori Muslim)
5. Air zam-zam
6. Makanan yang di anjurkan atau biasa di makan oleh Rasullullah.
 

CARA PELAYANAN IBU BERSALIN

1. Pengertian Persalinan Islami
Adalah pertolongan persalinan yang alami (normal) yang biasa di lakukan pada umumnya, tetapi disini di masukkan nilai-nilai Ruhiyah sehingga ibu dan bayi sehat secara Rohani dan Jasmani.

Persiapan persalinan itu meliputi persiapan fisik, psikologis dan sosial. Tetapi dalam Islam itu di maknakan sebagai kekuatan iman. Pada saat persaliann ibu harus berjuang menahan rasa sakit yang amat sangat, dan alangkah sia-sianya apabila perjuangan itu berlalu begitu saja tanpa di manfaatkan sebagai cara untuk mendekatkan diri kepada Allah.

Seorang ibu yang akan berjuang ( melahirkan) tentunya harus mutlak tergantung kepada pertolongan Allah, sedangkan para bidan atau dokter hanya membantu saja. Disinilah nilai tambah dari persalinan Islami. Proses persalinan akan dialami dengan menggantungkan harapan pada Allah. Dzikir dan doa akan menguatkan jiwanya dan disisi lain kebaikan serta pahala akan dia dapatkan. Firman Allah dalam Q.S AN-NAHL (16) : 78 :Allah yang mengeluarkan kamu dari perut ibumu."
 Dia yakin Allah yang menentukan pada hari apa, jam berapa anaknya akan lahir, hingga kepasrahan dirinya membuat otot-otot jalan lahir menjadi relaksasi untuk bisa dilalui oleh janin dan hormon-hormon persalinan menjadi sangat maksimal untuk berfungsi, sedangkan hormon adrenalin yang membuat ibu menjadi tegang dan labil akan tertekan.

Hadist riwayat Ibnu Atsir : "Bila seorang wanita menderita sakit saat persalinan dan dia mengikhlaskan rasa sakitnya itu maka ia akan mendapat pahala setara dengan pahala seorang prajurit yang berperang dijalan Allah dalam keadaan berpuasa".
 
2. Asuhan Persalinan Islami
1) Meyakini bahwa allah tempat bergantung segala urusan (QS: 112 ayat 2)
2) MEYAKINI bahwa allah akan memudahkan jalan lahir (QS: 80 ayat 20)
3) Minum sari kurma / makan kurma setiap 2 jam sekali (QS: 19 ayat 25).
4) CUKUPKAN KEBUTUHAN cairan dan nutrisi (yang terbaik adalah air zam-zam, buah-buahan , daging).
5) Ajarkan ibu untuk relaksasi (LAA HAULA WALAA QUWWATA ILLA BILLAH), bernafas panjang atau bernafas pendek-pendek sesuai dengan kebutuhan.
6) Bimbing dan ingatkan ibu untuk selalu berdzikir/ berdoa. Misalnya :astagfirullah, ya Allah,hasbunallah wa ni'mal wakiil nimal maula wa ni'man nasiir.
7) Bidan, suami dan keluarga mendukung ibu sepenuhnya untuk tegar, kuat secara fisik dan psikologi karena disinilah letak perjuangannya.
8) Anjurkan suami untuk shalat Tahajud, berdo'a minta kemudahan.
9) Bersihkan puting susu dengan minyak zaitun untuk persiapan inisiasi dini dan mendapatkan kontraksi uterus yang baik.
10) Lindungi aurat ibu.
11) Herbal-herbal yang di berikan yang ada referensi dari Al-Qur’an dan Hadist misalnya madu, kurma, jinten hitam, zaitun, zam-zam dll.
 
3. Sikap Bidan
1. Dalam melaksanakan tugasnya , bidan islami akan mengisinya dengan ruh iman, bekerja karena Allah, (standar mutu) sebagaimana Allah telah berbuat baik kepadanya.
2. Berlaku sebagai seorang hamba Allah yang menolong saudaranya yang sedang berjuang.
3. Menguatkan ibu yang sedang partus dengan bacaan ayat-ayat Allah, dzikir dan istighfar.
4. Mengkondisikan suasana yang Islami, penuh pengharapan akan pertolongan Allah secara mutlak yang melibatkan suami dan keluarga.
5. Menampilkan sikap sabar dan penuh kasih sayang.
 

 KESIMPULAN
 
1. Memanfaatkan anugerah profesi bidan sebagai ladang amal sholeh, agar dapat bertemu dengan Robbnya.
2. Memberdayakan ibu untuk menolong dirinya sendiri agar proses hamil dan persalinannya di jadikan ladang untuk mendapatkan ampunan dan pahala dari Allah.
3. Untuk dapat melaksanakan pelayanan kebidanan islami kita terdorong untuk selalu bersibuk-sibuk membaca ayat-ayat Allah, mendiskuksikannya, memahami dan mengamalkannya sehingga kita merasa bahwa indahnya dan mulianya menjadi seorang bidan.

Semoga Alah menjadikan anda semua para Bidan, sebagai Bidan Muslimah yang mengemban Misi Mulia mendakwahkan Tauhid sejak dini kepada calon generasi pewaris kejayaan Islam.. Amiin.. Amiiin

Kamis, 13 Februari 2014

Delapan Cara untuk Tidak Membuat Hidup Jadi Lebih Rumit


Saya rasa kita semua sepakat bahwa hidup itu penuh masalah dan rumit. Di sisi lain kita juga tahu, walaupun sulit, hidup juga penuh hal-hal positif dan kebahagiaan. Nggak selamanya kita berada di bawah, suatu saat pasti roda berputar dan kita ada di atas. Tapi meskipun tahu bahwa hidup itu berat, kadang tanpa sadar kita melakukan hal yang malah membuat hidup jadi lebih berat lagi.

Ada beberapa hal kecil yang mungkin bisa mulai kita lakukan tahun ini dalam rangka berhenti membuat hidup kita menjadi lebih rumit.

1. Komunikasi. Karena orang lain nggak bisa membaca pikiran kita.

Kadang kita lupa kalau kita bukanlah pusat dari alam semesta. Yang tahu bagaimana perasaan dan pikiran kita hanyalah kita sendiri. Kita nggak bisa berharap dan berasumsi bahwa orang lain bisa mengerti apa yang kita mau tanpa harus dijelaskan. Oleh karena itu, komunikasi adalah kuncinya. Kalau ada sesuatu yang membuat kita nggak nyaman, tinggal ngomong aja kepada yang bersangkutan. Jangan marah-marah. Nggak perlu teriak-teriak. Jangan tantrum kayak anak balita. Sebaliknya, justru kita harus berbicara logis dan memberikan kesempatan kepada orang lain untuk berbicara. Itu kan poinnya berkomunikasi. Bisa jadi kita akan sangat terkejut melihat ternyata banyak banget masalah yang bisa diselesaikan dengan berkomunikasi secara sederhana.

2. Menghabiskan waktu dengan orang-orang yang positif.

Kalau kita terbiasa dikelilingi oleh orang-orang negatif, tanpa sadar perasaan bahagia yang kita punya akan tersedot menjadi negatif juga. Maka mulailah menghabiskan waktu dengan orang-orang yang berpikir, bertindak dan membawa perubahan positif dalam hidup mereka. Ini akan membantu kita untuk melihat hidup dari kacamata positif, bahwa walaupun banyak masalah tapi pasti akan ada jalan keluarnya.

3. Berhenti khawatir.

Manusia memang nggak lepas dari rasa takut dan khawatir, dan itu adalah hal wajar. Akan menjadi nggak wajar kalau kita khawatir berlebihan terhadap sesuatu yang mungkin nggak akan terjadi. Semakin kita khawatir, biasanya imajinasi kita akan semakin luas dan menciptakan hal-hal yang kita nggak inginkan. Jadi, fokuslah pada sesuatu yang bisa kita kendalikan dan lakukan yang terbaik di situ.

4. Jangan selalu menyalahkan orang lain.

Memang paling enak menyalahkan orang lain untuk hal-hal yang terjadi di luar keinginan kita, tapi ini menunjukkan bahwa kita nggak dewasa karena nggak mau menerima tanggung jawab dan konsekuensi dari tindakan yang kita lakukan. Lagi pula, menyalahkan orang lain nggak akan menghasilkan apa-apa. Apa keadaan akan jadi lebih baik? Nggak juga, kan.

5. Berhenti mencoba mengubah orang lain.

Kita bisa memaksa orang lain untuk melakukan sesuatu sesuai dengan keinginan kita, tapi itu nggak akan bertahan lama. Satu hal yang perlu disadari adalah orang nggak akan berubah kalau dia sendiri nggak mau berubah. Ada kalanya, kita harus menerima orang apa adanya dan berhenti mengubah mereka.

6. Berhenti terobsesi dengan masa depan dan masa lalu.

Nggak ada yang  melarang untuk menyesali masa lalu atau merencanakan masa depan dengan teliti dan cermat. Tapi yang perlu diingat adalah kita hidup pada saat ini. Dengan memberikan energi, fokus dan perhatian lebih kepada masa kini, hidup kita akan menjadi lebih sederhana, lebih menyadari apa yang terjadi di sekeliling kita dan bisa membuat perbedaan besar dalam hidup itu sendiri.

7. Menyadari bahwa dalam hidup ini nggak ada yang sempurna.

Kadang kita terobsesi dengan kesempurnaan. Menunda melakukan suatu hal karena menunggu waktu yang tepat, orang yang tepat, saat yang tepat—tapi semakin lama kita menunggu mungkin aja kesempurnaan itu nggak akan pernah datang dan semuanya sudah telanjur terlambat. Lakukan apa yang perlu dilakukan, berhenti menunda-nunda, dan fokus terhadap langkah positif berikutnya.

8. Jangan membanjiri pikiran dengan terlalu banyak informasi.

Masalahnya, di era internet, media sosial dan akses informasi yang tanpa batas—tanpa disadari tiap kali membuka internet, otak kita akan menyerap informasi secara sadar maupun nggak sadar. Mungkin sesekali kita harus berhenti terobsesi membuka akun media sosial kita tiap beberapa menit, membatasi dan menyortir informasi yang masuk. Kebanyakan informasi yang sebetulnya tidak perlu malah akan membuat kita terganggu, khawatir dan ujung-ujungnya berpikir lebih dari pada yang diperlukan.

Itu versi saya, semoga bermanfaat. Kalau Anda sendiri bagaimana? Apa ada cara lain yang bisa dilakukan?

Selasa, 11 Februari 2014

CINTA


Kadang aku jatuh cinta. Entah pada siapa. Hanya mencinta tanpa dicintai. Rindu pada sesuatu yang tak ada. Mungkin aku hanya mencintai rasa yang tumbuh, euphoria yang membuncah, bermain bersamanya, kemudian meninggalkannya jika bosan. Namun akan selalu kembali untuk mencintai. Aku tak juga jera mencinta.
Indah. Aku cinta diriku ketika aku jatuh cinta. Jiwaku benyanyi riang. Kehangatan menyelusup masuk dalam batinku. Duniaku mekar. Harum yang selalu kucari. Matahari hanya menyinariku. Hujan tercipta untukku, dan pelangi tersenyum padaku. Hanya aku. Langkahku ringan. Tidak, aku tak melangkah ketika jatuh cinta. Aku melayang bersama angin. Hinggap di tempat yang kusuka. Berpijak di tanah yang kuinginkan. Bersua dengan euphoria kembali dan melambaikan selamat tinggal pada luka. Tinggal di sana sampai aku ingin pergi. Lagi. Dan angin kembali menghantarku. Ia sahabatku yang paling setia.
Namun aku benci ketika aku tak mencinta. Aku hampa. Jiwaku terbang bersama angin tanpa diriku. Aku sendirian. Aku bosan. Aku kesepian menunggu kapan jiwaku kembali. Luka yang kutinggalkan kembali menyapaku. Membawa sakit menusuk. Merobek hati kosong yang ditinggalkan oleh jiwaku. Hanya dingin dan pedih yang dapat kurasakan. Aku ingin kehangatan itu kembali.
Jatuh cintaku manis. Memenuhi ruang yang kosong. Memanaskan darahku. Menyejukkan batinku. Aku selalu rindu jatuh cinta. Aku ingin terus jatuh cinta. Aku tak ingin tak lagi bisa mencinta.
Hanya saja, saat ini aku tak bisa mencinta. Jiwaku tengah berkelana seorang diri. Mungkin menemui sesosok jiwa lain dalam kehampaan yang ia tinggalkan untukku. Jika angin hendak menyampaikan, aku titip salam cinta untuk jiwaku yang tengah bercengkrama. Ketika jiwaku kembali, aku ingin ia bercerita tentang petualangannya. Dan suatu saat nanti, angin akan kembali mengantarku. Dipandu oleh jiwaku. Bertemu jiwa yang sering bersua jiwaku dalam kehampaan. Namun kali ini aku berjumpa tidak dalam kehampaan, melainkan dalam kehangatan cinta. Aku hinggap di sampingnya dan tak lagi pergi. Angin hanya menghantarku sekali jalan. Tak membawaku pulang. Lalu, akankah aku berhenti jatuh cinta?